Budaya-Tionghoa.Net | Seni beladiri tradisional Cina Tai Chi memiliki banyak dampak positif bagi mereka yang mengalami masalah kesehatan kronis misalnya penyakit jantung dan sclerosis, demikian laporan sebuah majalah kesehatan.
Tai Chi membantu mereka yang berusia tua memulihkan kesehatan, keseimbangan, dan kelenturan, dan mengurangi rasa nyeri dan kecemasan bagi orang yang sehat, menurut laporan the Archives of Internal Medicine.
.
|
Namun, agaknya terlalu dini bagi para dokter untuk merekomendasikan Tai Chi bagi pasiennya yang terjangkit penyakit kronis, karena banyak dari studi itu membuktikan masih perlunya penelitian lanjutan, kata Chenchen Wang dari Pusat kesehatan Tufts-New England di Boston.
“Seluruh indikasi itu berasal dari pandangan bahwa Tai Chi mendatangkan manfaat,” kata Wang kepada Reuters Health, seperti dikutip Antara. “Namun kami tidak mengabaikan kesimpulan-kesimpulan ilmiah.”
Tai Chi memfokuskan pada pembangunan kekuatan, keseimbangan dan kelenturan dengan melakukan gerakan perlahan yang dipadukan seni pernapasan.
Praktik Tai Chi dipercaya dapat meningkatkan sejumlah aspek kesehatan mencakup ingatan, konsentrasi dan pencernaan. Selain itu Tai Chi mengurangi kecemasan dan depresi. Manfaat lebih jauhnya masih dalam misteri.
Wang bersama sejawatnya mengkajiulang 47 hasil studi mengenai manfaat Tai Chi bagi kesehatan. Dari hasil studi didapat fakta bahwa Tai Chi diduga dapat memulihkan nyeri otot, dan fungsi jantung.
Para ilmuwan mendapati bahwa Tai Chi dapat meningkatkan fungsi dalam jantung, pembuluh darah dan melancarkan peredaran darah, termasuk yang sudah menjalani operasi jantung koroner.
Dalam wawancaranya, Wang menyarankan kepada mereka yang menderita penyakit kronis agar berhati-hati dalam mempraktekkan Tai Chi. Kendati studi terakhir menunjukkan bahwa praktek Tai Chi agaknya efektif dan aman. [Pers Biro Newyork]
Budaya-Tionghoa.Net |
SUMBER :
Arsip Milist Budaya Tionghoa
Pihak yang ingin mempublikasi ulang tulisan dalam web ini diharapkan untuk menyertakan link aktif : www.budaya-tionghoa.net , NAMA PENULIS dan LINK aktif yang berada didalam tulisan atau membaca lebih jauh tentang syarat dan kondisi . Mempublikasi ulang tanpa menyertakan tautan internal didalamnya termasuk tautan luar , tautan dalam , catatan kaki , referensi , video , picture , sama dengan mengurangi konten dalam tulisan ini.