Via Facebook Group Budaya Tionghoa
Budaya-Tionghoa.Net | Pada jaman antar kerajaan salin berperang di kerajaan Song hiduplah seorang petani yang memiliki sifat tidak bisa sabar.Sang petani merasa padi di ladangnya tumbuh dengan lambat.Suatu hari ia memikirkan bagaimana caranya untuk mempercepat tumbuhnya tunas padi tersebut.Setelah dipikir-pikir, ia lantas menemukan ide yang “luar biasa”:jika saya menarik ke atas tunas-tunas padi bukankah akan membuatnya lebih cepat tumbuh?Keesokkan harinya,pagi-pagi benar sang petani sudah pergi ke ladang.
|
Sehari penuh sang petani bekerja keras,akhirnya semua tunas padi yang ada di ladangnya selesai ditarik ke atas.Ia pulang dengan wajah berseri-seri.Kepada anggota keluarga sang petani berkata:hari ini saya sangat lelah,semua tunas padi di ladang telah saya tarik ke atas agar cepat tumbuh.Mendengar perkataan itu si anak petani segera bergegas menuju ladang.Di sana ia menemukan semua tanaman padi mereka telah mati.Dia kembali ke rumah&menceritakan kejadian tersebut kepada sang petani.Mendengar cerita dari anaknya ,sang petani merasa menyesal.Ia berkata:saya telah bertindak ceroboh,merasa diri sendiri orang yang pandai.Maksud hati ingin agar tunas padi bisa lebih cepat tumbuh,ternyata setelah tunas ditarik ke atas justru mati.
Seringkali kita dalam kehidupan sehari-hari melakukan sesuatu dengan tergesa-gesa.Ketika mengemudi karena ingin segera sampai tujuan lantas melanggar rambu-rambu lalu lintas.Akibatnya justru sudah datang tidak tepat waktu,masih harus terkena tilang.Sebagai pelajar karena tegang tergesa-gesa mengerjakan soal ujian,tak jarang ada yang lupa menuliskan nama&nomor peserta ujian.Tindakan kita tergesa-gesa dalam melakukan sesuatu sangatlah merugikan,akan semakin menjauhkan kita dari tujuan yang ingin dicapai.Walau bagaimanapun mendesaknya kita tetap harus bisa mengontrol diri.
Pepatah dalam bahasa mandarin yang berbunyi yao miao zhu zhang(berusaha mempercepat tumbuhnya tunas dengan menariknya ke atas)digunakan untuk mengungkapkan keburu nafsu malah celaka
Budaya-Tionghoa.Net | Facebook Group Budaya Tionghoa