Bab 6
親 仁 | qīn rén | Bergaul Dengan Mereka Yang Berkebajikan
73.
同是人,類不齊;
tóng shì rén , lèi bù qí
walau semuanya adalah manusia , kualitas diri tidak sama
流俗眾,仁者希.
liú sú zhòng ,rén zhě xī
sealiran umum kebanyakan , kemanusiaan/ kebajikan yang memilikinya jarang
Walau kita semua adalah manusia, tetapi tetaplah ada perbedaan kualitas diri; Kebanyakan dari kita adalah manusia biasa, hanya sebagaian kecil manusia yang memiliki kebajikan dan prinsip moral yang tinggi.
74.
果仁者,人多畏;
guǒ rén zhě , rén duō wèi
kalau kebajikan / kemanusiaan dimiliki , orang banyak menghormati
言不諱,色不媚.
yán bù huì , sè bù mèi
berbicara tidak menutupi , raut muka tidak indah menjilat
Seseorang yang berkepribadian luhur dan berkebajikan akan dihormati dan dikagumi orang lain; Orang demikian akan berbicara apa adanya, terlepas dari kepentingan pribadi, juga tidak akan bermulut manis untuk menjilat.
75.
能親仁,無限好;
néng qīn rén wú xiàn hǎo
dapat bergaul dengan yang memiliki kebajikan tanpa batas kebaikan yang diperoleh
德日進,過日少.
dé rì jìn guò rì shǎo
kebajikan setiap hari akan didekati kesalahan setiap hari akan berkurang
Jika mendekat dan bergaul serta belajar dari mereka yang berkebajikan, arif dan berwelas asih, akan mendapatkan manfaat yang sangat baik; Setiap hari, kita akan semakin mendekati kebajikan, dan kesalahan yang dilakukan akan berkurang.
76.
不親仁,無限害;
bù qīn rén , wú xiàn hài
tidak bergaul dengan yang memiliki kebajikan , tanpa batas merugi
小人進,百事壞.
xiǎo rén jìn , bǎi shì huài
orang licik mendekat , ratusan masalah rusak
Sebaliknya jika kita menjauhkan diri dan tidak mau belajar dari mereka yang berkebajikan, arif dan berwelas asih, maka akan mengalami kerugian yang besar; Orang licik, jahat, berakhlak rendah, berkepribadian buruk akan datang mendekati dan mempengaruhi, segala yang kita lakukan akan terpengaruh menjadi semakin berbuat kesalahan ataupun kejahatan.