Budaya-Tionghoa.Net | Bab dalam Bibliografi dari Laozi, Zhuangzi, Shenzi, dan Hanfeizi yang terdapat di Rekaman para Sejarahwan 1 mencatat bahwa “Laozi adalah penduduk asal Qurenli kota Lixiang, di propinsi Ku, Negara bagian Chu (di bagian timur Luyi, sekarang propinsi Henan). Nama marganya adalah Li, nama yang diberikan kepadanya adalah Er, ia disebut Boyang, dan gelar setelah wafat adalah Dan (yang berarti lembaran datar dari sebelah luar dari telinga). Ia adalah kepala dari Perpusatakaan Kerajaan di dinasti Zhou Timur.
Author: Zhonghua Wenhua
Pengenalan pada Taoisme (Daoism 道教)
Budaya-Tionghoa.Net | Taoisme adalah agama asli dari Tiongkok. Taoisme mempunyai suatu populasi pengikut yang besar di sepanjang sejarah Tiongkok. Isinya yang kaya telah memberikan pengaruh yang luas di Tiongkok jaman kuno dan banyak negara-negara Asia, terutama negara di Asia Timur dan Tenggara. Begitu banyak buku-buku Taoisme menjadi suatu bagian penting dari warisan dan kultur Tiongkok. Sejarawan dan komunitas Taoist pada umumnya menyetujui Taoisme menjadi suatu agama formal dan sistematis di masa pemerintahan Kaisar Shun 汉顺帝 dari Dinasti Eastern Han 东汉 (126- 144 AD), dan memiliki sejarah sekitar 1,800 tahun.
Bagaimanapun, Taoisme dapat ditelusuri balik lebih dari 2000 tahun yang lalu jika kita memperhatikan kepercayaan “Fang Xian Dao” 方仙道 – (pelatihan untuk keabadian), dan “Huang Lao Dao” 黄老道 (–pelatihan dari pembinaan diri dan seni umur panjang menurut pengajaran Huang Di 黄帝–Kaisar kuning dan Lao Zi, 老子) sebagai bagian dari sejarah yang formal. Dalam jangka waktu panjang, orang-orang sudah menjadi terbiasa pada konsep religius dan praktek Taoisme, itulah kenapa Taoisme memiliki pengaruh besar atas keseluruhan kebudayaan Tiongkok.
TTPlayer : Software Untuk Bernyanyi Dan Berbahasa
Budaya-Tionghoa.Net | TTPlayer adalah salah satu software audio player seperti halnya Winamp dan Windows Media Player. Salah satu kelebihan dari TTPlayer adalah mendukung penyediaan lirik dalam berbagai bahasa. Ketika kita memutar lagu Jay Chou maka software ini apabila komputer kita terhubung dengan jaringan internet , otomatis akan mencari lirik lagu tersebut dan kemudian menyajikannya seperti piranti karaoke.
Kisah : Batu Giok Harus Dipoles Baru Menjadi Berharga
Budaya-Tionghoa.Net |Yu bu zhuo bu cheng qi,ren bu xue bu zhi yi. Batu jade atau yang lebih dikenal luas dengan nama batu giok bagi warga Tionghua dapat dikategorikan sebagai barang berharga. Sepengetahuan penulis batu giok memiliki warna hijau kebiru-biruan. Batu giok haruslah melalui tahapan dipoles dan dipahat barulah bisa menjadi berharga. Barang-barang dari batu giok yang umum dijumpai antara lain: kalung, stempel, cincin, gelang, patung,dll.