Budaya-Tionghoa.Net | Pemukiman etnis Naxi yang utama adalah di Kota keresidenan Lijiang, terutama di Kabupaten Otonom Etnis Naxi Lijiang. Selain di sini, etnis Naxi juga bermukim di wilayah sekitar Keresidenan Lijiang sampai ke perbatasan dengan propinsi Sichuan, seperti Deqin, Sangrila, sampai ke Daerah Otonom Tibet. Etnis Naxi berasal dari Barat-Laut Tiongkok dan merupakan sebuah cabang dari etnis Qiang. Salah satu daerah yang dilanda gempa yang paling parah pada tahun 2008 adalah Kabupaten Beichuan yang termasuk propinsi Sichuan. Kabupaten inilah pusat pemukiman etnis Qiang.