Abstrak
Persoalan identitas adalah persoalan yang hakiki karena terkait dengan masalah positioning politik dan interaksi atau hubungan antar individu dan kelompok. Namun seringkali tidak disadari betapa pentingnya memahami hal tersebut. Positioning etnis Tionghoa terhadap negeri ‘leluhur’nya, Tiongkok, adalah suatu yang penting untuk dibicarakan, terutama karena etnis Tionghoa sudah memilih menjadi warganegara Indonesia, dan juga karena etnis Tionghoa merupakan sebuah komunitas sosial-politik, ekonomi dan budaya yang cukup besar di Indonesia, sehingga keberadaan dan perannya dalam kehidupan kemasyarakatan dan kenegaraan Indonesia sangat signifikan. Oleh karena itu permasalahan identitas dan orientasi politik etnis Tionghoa selalu menjadi perhatian warga non-Tionghoa. Dalam konteks itu, pertanyaan yang menarik untuk diajukan di sini adalah bagaimana etnis Tionghoa melihat posisi politik dan budayanya yang berada di Indonesia, namun sekaligus berada di antara Indonesia dan Tiongkok?